Selasa, 10 Januari 2012

PENULIS CILIK-Ayo Banyak-banyak Membaca! (Materi 5)


 
Lanjutan dari Materi 4


Membaca, Banyak Ide

Kalian suka membaca? Wah, untuk menjadi seorang penulis, itu harus! Kenapa? Ya, karena bagaimana bisa kamu membuat tulisan kalau kamu tidak suka membaca tulisan. Dengan membaca, kita bakal tahu hasil karya orang lain. Kita juga bakal tahu hal-hal menarik yang ada pada bacaan tersebut. Yang terpenting lagi untuk seorang penulis, membaca akan memberi banyak ide pada saat menulis.
Kak Rf Dhonna, seorang penulis senior dan dosen bahasa di sebuah universitas, pernah mengatakan, “Kita bisa menulis jika pikiran kita dipenuhi oleh ilmu pengetahuan. Bagaimana mungkin kita bisa menulis tentang ‘sesuatu’ jika kita tidak punya pengetahuan sama sekali tentang ‘sesuatu’ itu? Jadi, terlebih dahulu isilah kepala kita dengan ilmu sebanyak-banyaknya. Ilmu pengetahuan itu bisa kita serap dari hasil membaca. Baik itu membaca buku maupun membaca alam sekitar kita. Jika sudah terbiasa membaca dan menuangkan gagasan secara tertulis, dijamin, menulis apapun tidak akan terasa sulit lagi.”


Pendeknya, bagi penulis, membaca dan menulis bagaikan saudara kembar yang tidak bisa dipisahkan, hehehe… Jadi, kalau kamu niat sekali ingin menjadi penulis, buang deh rasa malas membaca.


Berlanjut ke Materi 6

Ini dia kumpulan cerita dalam komik karya anak-anak Indonesia.
Salah satu ceritanya, ditulis dan digambar oleh Hamzah Muhammad

Jbuuur!, KKPK Next G Lollipop Tragedy, karya Hamzah Muhammad



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih ya atas kunjungan dan komentarnya ^^

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...