Minggu, 20 Desember 2015

Mmm...Wangi!



Ibu adalah jantung rumah tangga. Kesadaran itu membuat saya merasa harus menjadi sosok yang bahagia. Ya, bagaimana mungkin saya bisa mengalirkan darah kebahagiaan di keluarga, jika saya sendiri tidak merasa bahagia. Supaya merasa bahagia, saya perlu menyediakan waktu untuk melakukan hal-hal yang saya senangi. Melakukan hal yang menyenangkan membuat saya menjadi bersemangat. Beberapa aktivitas kesenangan saya antara lain membaca buku, merawat wajah dan tubuh, serta menggunakan parfum kesayangan.
Parfum wangi rempah ini saya gunakan pada malam hari


Di sini saya ingin bicara tentang kesenangan saya mengkoleksi dan menggunakan parfum. Buat saya, wangi harum yang dikeluarkan oleh parfum tidak hanya berfungsi sebagai pewangi tubuh. Parfum bisa berperan sebagai aromaterapi yang memberikan efek relaksasi bagi tubuh dan otak sehingga dapat mengatasi stres. Hal ini sejalan dengan yang dikatakan oleh Dr. Alan Huck, seorang neurology psikiater dan Direktur Pusat Penilitian Bau dan Rasa di Chicago. Menurut pakar tersebut, bau memang berpengaruh pada bagian otak yang berkaitan dengan mood (suasana hati), emosi dan ingatan.

Parfum wangi buah dan bunga
Saya menggunakan parfum tidak hanya saat bepergian, lho. Saya menggunakannya saat akan tidur juga. Setelah membersihkan badan dan menggunakan baju tidur, saya menyemprotkan sedikit parfum beraroma rempah. Aroma hangatnya membuat saya terbuai dan rileks sehingga saya terlelap.

Di siang hari, saya lebih suka menggunakan parfum aroma buah atau bunga. Aroma buah yang segar membuat tubuh saya terasa ringan hingga siap beraktifitas. Sedangkan aroma bunga yang lembut membuat saya merasa cantik dan percaya diri.

Nah, siapa yang mau mencoba bersenang-senang dengan wangi-wangi parfum seperti saya?

 #MengapresiasiDiriSendiri

Tulisan ini diikutsertakan dalam Lomba Penulisan Blog "Mengapresiasi Diri Sendiri" daan... alhamdulillah menjadi pemenang sebagai tulisan terbaik 🎉🏆🎖

Lomba Penulisan Blog “Mengapresiasi Diri Sendiri”
“ Mengapresiasi Diri Sendiri”
“ Mengapresiasi Diri Sendiri”


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih ya atas kunjungan dan komentarnya ^^

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...